Setiap hari Senin ibu - ibu di Pedukuhan Clumprit, Desa Gerbosari mengadakan kegiatan rutin membaca Sholawat Barjanji, secara bergilir dari rumah anggota ke anggota lain acara tersebut telah teragendakan setiap hari Senin, sebelum acara di mulai ibu - ibu anggota kelompok Sholawat Barjanji mengadakan kegiatan tabungan sukarela terlebih dahulu. Setelah di rasa cukup kemudian acara di lanjutkan dengan membaca Sholawat Barjanji secara bersama - sama yang di pimpin oleh ibu Muh Yidin beliau lulusan pondok pesantren yang berasal dari wilayah Salaman Magelang, Jawa Tengah, di setiap lagu Sholawat Barjanji ada sebuah makna dan tujuan, dengan kegiatan rutin tersebut dapat menggugah rasa kebersamaan dan menjunjung nama besar Nabi Muhammad S.A.W.
Itulah pentingnya beribadah, selain kita melakukan rutinitas untuk duniawi juga perlu menambah pundi-pundi akherat. Bekerjalah untuk duniamu seolah kamu akan hidup selamanya dan beribadahlah kamu semaksimal mungkin seolah kamu akan mati besok. Red-cak.noenk